Senin, 07 Maret 2016

kue little ponny












kue little ponny

My Little Pony: Friendship is Magic[1] merupakan sebuah serialkartun yang dibuat oleh Hasbro pada tahun 2010 dalam rangka sebuah seri kartun yang mengambil tema dari salah satu produk mainan mereka Yaitu My little Pony. Serial Kartun tersebut di tayangkan di sebuah TV Kabel di Amerika yang bernama Hub Network yang sekarang adalah Discovery Family[2]Lauren Faust [3]yang sebelumnya animator dari The Powerpuff Girls dan Foster's Home for Imaginary Friends, dipilih menjadi produser My Little Pony: Friendship is Magic. Lauren Faust membuat acara animasi tersebut, walaupun tema secara kasar memang berbau anak kecil perempuan, Faust membuat jalan cerita dan juga sifat kartun tersebut melawanstereotip kartun anak perempuan. Serial kartun tersebut di gambar dan dianimasikan mengunakan Adobe Flash.
My Little Pony: Friendship is Magic diterima sangat baik di kalangan masyarakat Amerika Serikat, terutama grup parental. Tetapi acara tersebut juga menyambut audiens yang sebenarnya bukan sebuah target market, dari kalangan internet. Para pengemar tersebut kebanyakan Laki-laki yang berumur mulai dari 18 tahun sampai sekitar 30 tahun. Para pengemar ini mulai menamai diri mereka ‘Brony’ atau Bronies untuk jamak. Kata kata ini merupakan sebuah Portmanteau atau kombinasi kata dari ‘bro’ dan ‘pony’. Kata tersebut dengan sangat gampang mengambarkan tipe tipe para pengemarnya dan juga mengambarkan sebuah ironi yaitu Laki Laki dewasa yang menyukai acara kartun yang bertema anak kecil perempuan. Para pengemar yang mahir dalam menggunakan teknologiberkontribusi kepada komunitas lewat Cerita yang di ketik sendiri, seni dan juga lagu dan bahkan animasi. Ada yang juga mengelarkan sebuah Konvensi Penggemar yang mendatangkan para pengisi suara atau si produser sendiri.
Di bagian Hasbro yang termasuk Lauren Faust tidak menyangka bahwa My Little Pony: Friendship is Magic digemari oleh audiens yang lebih tua dari target market yang mereka inginkan. Bagaimanapun, Audiens tersebut tetap di sambut dan telah di akui oleh pihak Hasbro dalam konsiderasi saat pembuatan episode baru. Para pengisi suara dan produser juga turut berpartisipasi dalam Konvensi konvensi pengemar dan juga mengakui para Brony dalam pembuatan promosi dan juga Episode. Sebagai contoh bahwa sebuah Karakter latar belakang yang sebelumnya tidak ternama tetapi sangat sering tampil di setiap episode dan di diskusikan oleh para komunitas yang kemudian dinamai “Derpy Hooves” oleh para Brony kemudian di akui oleh Hasbro[4]. Karakter ‘Derpy Hooves’ diberi suara dan juga peran kecil dalam salah satu episode bersama Karakter utama

dan sekarang bagi temen-temen yang  suka dengan  kue karakter my little ponny ini sekarang bisa langsung memesannya, bentuk dan kuenya bisa sesuai dengan pesananmu lowh....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar